Pembangunan Intermoda BSD Membuat Cisauk Semakin Maju dan Berkembang
Serpong Garden Apartment – Masyarakat di wilayah Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang dan Serpong tak lama lagi akan dimanjakan dengan kehadiran jaringan transportasi terpadu lewat terminal intermoda.
Lewat terminal tersebut, pengguna jasa transportasi di Stasiun Kereta Cisauk akan terhubung langsung dengan tranportasi bus menuju terminal intermoda di kawasan BSD City hingga ke sekitar kawasan Kabupaten Bogor.
Pengerjaan terminal yang menelan dana Rp90 miliar telah dilakukan awal Desember 2015 lalu. Pada September ini, pengerjaannya telah rampung 60 persen.
Ya, progres pembangunan ini bukan hanya sekadar wacana. Rabu (20/9), Pemkab Tangerang dan PT BSD Tbk telah melakukan Memorandum of Understanding (MoU) tentang Pengawasan Pembangunan, Pengoperasian, Pengendalian dan penyerahterimaan Terminal Intermoda dalam kawasan serta jaringan transportasi terpadu di BSD City.
Penandatangan MoU dilakukan langsung oleh Bupati Tangerang A Zaki Iskandar bersama pihak PT BSD TBk di Pendapa Kabupaten Tangerang, Jalan Kisamaun, Kota Tangerang. Zaki mengatakan, terminal intermoda ini akan menjadi model terminal yang terintegrasi dengan transportasi kereta.
”Terminal Intermoda ini akan menghubungkan transportasi di wilayah BSD. Terlebih terintegrasi dengan kereta, jadi lebih memudahkan akses transportasi di Kabupaten Tangerang,” kata Zaki.
Zaki berharap, dengan ditandatanganinya kesepakatan ini, ke depannya dapat memberikan terobosan baru melayani pengguna transportasi di kawasan padat penduduk di selatan Kabupaten Tangerang. Terlebih, terminal ini juga difasilitasi infrastruktur pendukung lain di sekitarnya agar lebih menyinergikan akses ke wilayah lain. Ambisi BSD City menjadikan terminal intermoda ini masuk ke dalam sistem integrated smart digital city.
”Ini langkah kita semua memperbaiki pelayanan perhubungan angkutan, mempermudah masyarakat dalam menikmati angkutan umum,” imbuhnya.
Department Head Official Affairs PT. BSD Cameron memaparkan, terminal intermoda ini didesain dua lantai. Nantinya akan terintegrasi dengan Stasiun Cisauk. Di lantai dua akan menghubungkan keberangkatan bus.
”Nanti akan dibangun pula Sky Walk yang menghubungkan terminal dengan Stasiun Cisauk, dan juga mempermudah akses pejalan kaki,” ujarnya.
Dijelaskannya, BSD juga membangun Pasar Modern 2 di kawasan tersebut. Pasar seluas 2,6 hektare, terdiri dari 2 lantai dan diisi oleh 539 kios retail, 220 lapak yang langsung terhubung dengan jalur kendaraan pribadi serta koridor terminal shuttle bus dan Trans BSD.
”Kami juga membangun jalur khusus bagi internal shuttle bus dan bus Trans BSD agar menjaga ketertiban jalan. Bagi pemilik kendaraan pribadi, mereka dapat menurunkan dan menjemput pengunjung dengan mudah melalui fasilitas kiss and park,” terangnya.
Cameron menambahkan, kawasan intermoda dikelilingi beragam fasilitas pendukung, mulai dari Universitas Atmajaya, kawasan residensial kelas menengah-atas klaster The Avani, The Icon, Apartemen Casa de Parco dan Saveria, kawasan bisnis dan perkantoran di CBD BSD City dan Indonesia Convention Exhibition (ICE). (TOGAR/RBG)
PEMBANGUNAN INTERMODA BSD
1. Sinarmas Land telah membangun kawasan Intermoda BSD City di atas lahan seluas 25 hektare di Desa Sampora, Kecamatan Cisauk. Pembangunan sendiri dimulai sejak 2015 lalu.
2. Kawasan terintegrasi jaringan transportasi publik ini dirancang sebagai commercial mixed-use development, untuk menjawab kebutuhan masyarakat pinggiran Jakarta, terutama di Serpong dan sekitarnya.
3. Lokasinya berdekatan dengan Stasiun Cisauk yang melayani kereta KRL Commuter Line rute Serpong-Jakarta. Stasiun ini akan menjadi penopang transportasi masal yang melayani penumpang dari BSD City ke Jakarta dan sebaliknya.
4. Salah satu fasilitas yang akan dikembangkan di Kawasan Intermoda BSD City adalah pasar modern.
5. Pasar Modern di Kawasan Intermoda BSD City ini dikembangkan seluas 2,6 hektare dengan bangunan dua lantai. Di dalamnya terdapat 539 kios dan 220 lapak.
6. Kawasan Intermoda BSD City juga memiliki terminal bus layang yang berada di lantai 1 dan terkoneksi langsung dengan pintu masuk dan keluar Pasar Modern. Terminal Bus Intermoda tersebut melayani shuttle bus internal dan bus Trans BSD.
7. Tak hanya itu, terminal ini juga dilengkapi area parkir kendaraan pribadi, dan fasilitas kiss & park. Dengan begitu, pengunjung mendapat banyak pilihan akses transportasi.